Monday, January 18, 2016

Resep Cara Membuat Sate Ayam Manis

Resep Membuat Sate Ayam Manis-Tapi untuk anda yang ingin menikmati masakan sate ayam ini kenapa tidak membuatnya sendiri dirumah. Sate ayam manis ini mudah sekali untuk dibuat dan tidak sesulit yang dibayangkan, untuk andayang baru belajar memasak tenang saja berikut kami akan berikan resep dan cara membuatnya untuk anda.

Sajian masakan kali ini pasti anda semua tahu, dari anak-anak sampai orang dewasa pasti mengenal masakan yang satu ini yaitu Sate Ayam, namun berbeda dari sate ayam biasanya kali ini kita akan menggunakan bumbu manis yang akan membuat sate ayam ini berbeda dari biasanya dan lezat tentu saja. Sate ayam jenis ini jarang ditemukan dijual di pinggir-pinggir jalan,Resep Membuat Sate Ayam Manis dibawah ini:

Bahan:

  • Sedia 2 buah dada ayam, dipotong panjang
  • Sedia 3 sendok makan kecap manis
  • Sedia 1 sendok makan minyak goreng
  • Sedia 1/2 sendok teh garam
  • Sedia 40 tusuk sate

Bumbu Halus:

  • Sedia 1 sendok teh ketumbar
  • Sedia 1/4 sendok teh jintan
  • Sedia 4 siung bawang putih
  • Sedia 5 butir bawang merah
  • Sedia 2 sendok makan gula merah

Bahan Sambal (aduk Rata):

  • Sedia 5 sendok makan kecap manis
  • Sedia 5 buah cabai rawit, dipotong-potong
  • Sedia 2 butir bawang merah, diiris

Cara Membuat Sate ayam Manis:

  1. Pertama kita campur ayam dengan bumbu halus, kecap manis, minyak goreng dan garam, lalu aduk rata dan simpan dalam kulkas selama 30 menit.
  2. Setelah itu tusukkan ayam di tusuk sate dan Bakar sate di atas arang sampai matang.
  3. Terakhir kita sajikan sate bersama sambalnya

Artikel Terkait :

No comments:

Post a Comment